
Judul : K.H. M. Syafi’i Hadzami: Sejarah Sang Ulama Betawi
Penulis : Imas Emalia
Masyarakat Ibukota menyebut K.H Muhammad Syafi’i Hadzami sebagai Mu’alim Jakarta. Sebutan Mu’alim ini kemudian melekat sebagai panggilan K.H. Muhammad Syafi’i Hadzami. Gelar Mu’alim, yang berarti Sang Guru, sangat populer di kalangan para santrinya. Mereka sangat merasakan betapa Mu’alim K.H. Muhammad Syafi’i Hadzami sangat mencintai ilmu dan berbagai kegiatan pendidikan.
Cintanya pada pendidikan tersebut melebihi untuk dirinya sendiri. Ketika kesehatan K.H. Syafi’i Hadzami terganggu dan diopname di rumah sakit, beliau meninggalkan perawatan hanya untuk mengajar mengaji. Bagi Mu’alim K.H Muhammad Syafi’i Hadzami, tidak mengajar mengaji membuatnya lebih gelisah dan tak tenang. Setelah mengajar, Mu’alim K.H Muhammad Syafi’i Hadzami kembali ke rumah sakit untuk melanjutkan perawatan.
Buku ini merupakan upaya yang penting untuk menggali pengalaman dan kisah perjuangan hidup Mu’alim K.H. M. Syafi’i Hadzami dalam upaya mewujudkan cita-cita perjuangannya, sekaligus menghadapi segala tantangan sebagai seorang ulama. Kisah dalam buku merekonstruksi perjalanannya agar dapat diteladani oleh para generasi muda muslim di Indonesia.
